Sekapur sirih

Kamis, 17 November 2016

Operator PGRI Tingkat Cabang

Teknologi Informasi dewasa ini terus berkembang. seiring berjalannya waktu, manusia kerap menggunakan teknologi ini sebagai sarana untuk mempermudah pekerjaan mereka. Fungsi yang sangat familier dari teknologi tersebut salah satunya adalah  sebagai pengolah data secara online. Sehingga pengolahan data dapat dilakukan kapan dan dimanapun si operator berada.

Tidak terkecuali dengan PGRI. Organisasi Profesi ini menggunakan Teknologi Informasi untuk pengolahan data, baik data keuangan, keanggotaan maupun program-program lainnya. Bahkan untuk mencetak Kartu Tanda Anggota, terlebih dahulu harus melakukan transaksi elektronik dengan melakukan registrasi secara online di web resmi PGRI.

Akselerasi organisasi dilakukan oleh pengurus baik tingkat pusat maupun ranting. Hal ini dilakukan untuk menjawab ekspektasi anggota yang sangat besar. Harapan dan impian para guru dan Tenaga Kependidikan menjadi tanggung jawab pengurus yang wajib diimplementasikan secara optimal. Bentuk optimalisasi itu tertuang dalam Konferensi Kerja PGRI Kab. Tangerang yang dilaksanakan pada tanggal 21-23 Oktober 2016 di Carita, Banten.

Berkaitan dengan uraian di atas, maka dengan ini PGRI Kab. Tangerang akan membentuk Komunitas Operator PGRI Tingkat Cabang. Langkah ini dilakukan untuk menjawab segala bentuk permasalahan yang berkaitan dengan informasi. Sehingga informasi-informasi kependidikan akan dengan cepat dipublikasikan kepada anggota secara cepat dan akurat.

Untuk mengoptimalkan Komunitas Operator PGRI Tingkat Cabang, PGRI Kab. Tangerang perlu menyiapkan sarana pendukungnya, antara lain ; Operator Tingkat Kabupaten, Website PGRI Kabupaten, Aplikasi yang mendukung berjalannya program dan pertemuan rutin yang didalamnya membahas, menginventarisir dan mendiskusikan segala bentuk permasalahan TI tersebut.

Pada Akhirnya, hanya kepada Allah SWT jualah kita menggantungkan segala permohonan, semoga dengan ijin-Nya, program ini dapat berjalan dengan baik. Amin

Hidup Guru...!!!
Hidup PGRI...!!!
Soledaritas.... Yess...

Note :
Bagi operator mohon klik link di bawah ini untuk mengisi Data Pesert HUT PGRI dan Formulir Operator:


   

1 komentar:

  1. Bagaimana info akhir utk peserta HUT tingkat nasional nanti Kang Cucu?

    BalasHapus